Selasa, 27 November 2012
Hemat, Liverpool Tak Beli Pemain di Paruh Musim
Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, harus mengubur ambisinya untuk membeli pemain baru pada bursa transfer paruh musim. Kebijakan klub yang sedang berhemat membuat Rodgers gagal menambah amunisi.
Permainan Liverpool jauh dari konsisten musim ini. Meski tidak terkalahkan dalam delapan pertandingan terakhir di Premier League, Liverpool saat ini masih bertengger di posisi 11 klasemen. Terakhir The Reds hanya bermain imbang tanpa gol melawan Swansea City, Minggu 25 November 2012.
Musim ini Liverpool hanya mampu mencetak 17 gol dan kebobolan 16 gol di Premier League. Praktis hanya Luis Suarez yang menjadi andalan The Kop di lini depan. Kondisi tersebut membuat sejumlah pemain dihubungkan dengan Liverpool, termasuk striker Napoli, Edinson Cavani.
Namun, Rodgers memastikan Liverpool tidak akan membeli pemain saat bursa transfer Januari mendatang. Mantan pelatih Swansea itu menegaskan Liverpool kini sedang menyeimbangkan neraca keuangan klub.
"Jika kami bisa mendapat kualitas baru untuk mendukung tim, maka itu akan membawa tim melangkah ke depan. Tapi, saya tidak yakin itu akan terjadi pada Januari. Tahun ini klub ingin menyeimbangkan buku," ujar Rodgers seperti dilansir Sky Sports.
"Sudah ada investasi besar di klub. Banyak pemain ke luar dan sedikit yang masuk saat awal musim, jadi kami berusaha melakukan bisnis. Tapi, bisnis itu melangkah dengan lambat. Tim ini mulai menyatu dan saya melihat adanya perkembangan," tuntasnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar