Selasa, 18 September 2012

SPORTS FROM YAHOO

Dani Alves: Kaka Tidak Akan Seperti Ini Di Barcelona

 

 

Dani Alves mengecam perlakuan Real Madrid terhadap Kaka dan mengklaim gelandang Brasil itu akan jauh lebih dihargai di Camp Nou.
Kaka, yang notabene merupakan peraih Ballon d’Or 2007, harus berjuang keras memperebutkan tempat di skuat utama Madrid sejak berlabuh di Santiago Bernabeu pada 2009 silam. Bukan hanya kesulitan menemukan permainan terbaik, Kaka juga harus berjuang mengatasi rentetan cedera.
Pada bursa transfer lalu, Kaka digadang-gadang bakal kembali ke AC Milan yang membesarkan namanya. Alves pun menyarankan agar Kaka segera angkat kaki dari Madrid.
“Jika saya Kaka, saya pasti sudah lama meninggalkan Real Madrid,” ungkap Alves kepada Esporte Interactivo.
“Karena dalam hidup saya, saya mencintai sepakbola, dan jika anda mengambil apa yang saya cintai, saya akan kehilangan arti hidup saya. Saya sedih karena saya mengagumi Kaka dan saya tidak ingin dia mengalami apa yang tengah dia alami saat ini.”
“Dia mencapai tingkat yang hanya diraih beberapa orang, menjadi pemain terbaik dunia, dan kini dia tidak mendapat respek dari pemilik klub. Saya pikir dia tidak akan mengalami situasi ini bersama Barcelona.”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar